3 April 2025 1:40 pm

Wajib Tahu Sebelum Buat! Jenis Pintu Bahan Baja Ringan Terbaik

Wajib Tahu Sebelum Buat! Jenis Pintu Bahan Baja Ringan Terbaik
Apakah anda sedang tertarik untuk menggunakan pintu bahan baja ringan? Anda perlu tau dulu jenis-jenis baja ringan serta jenis mana yang paling cocok untuk dijadikan pintu rumah.

Baja ringan dikenal dengan material yang ringan namun kokoh sehingga banyak digunakan untuk berbagai jenis konstruksi. Bahan yang mudah dibentuk dan dipotong ini sering juga dijadikan sebagai material pembuatan pintu rumah.

Baja ringan dijadikan pintu rumah karena memang materialnya yang kuat, tahan terhadap korosi dan kelembaban, hingga perawatannya yang mudah.

Pentingnya mengetahui jenis-jenis baja ringan yang cocok dijadikan material pembuatan pintu agar kualitas yang dihasilkan bisa bagus, kuat dan tahan lama.

Jenis Baja Ringan yang Perlu Anda Tahu

warehouse baja ringan
warehouse baja ringan
Baja ringan memiliki beberapa jenis atau varian yang umum kita jumpai. Baja ringan terbagi menajdi beberapa bagian seperti baja ringan untuk bagian atap rumah, rangka atap, hingga material partisi. Berikut beberapa diantaranya:

1. Spandek


Pertama adalah spanedk yang biasa digunakan sebagai atap rumah. Spandek berbentuk lembaran bergelombang. Selain sebagai atap rumah, spandek juga sering dijadikan pelapis dinding karena materialnya yang ringan, anti karat, dan kuat.

2. Hollow


Selanjutnya ada varian hollow yang berbentuk penampang berongga persegi atau persegi Panjang. Jenis ini biasa digunakan untuk rangka plafon, atap atau kanopi. Beberapa ukuran yang tersedia seperti 20x40mm, 40x40mm, 36x36mm dll.

3. Truss


Kemudian baja ringan truss atau kaso yang umum digunakan sebagai rangka atap dan komponen penguat tiang. Material ini umumnya memiliki ketebalan 0.75 sampai 1mm

4. Bondek


Kemudian bondek yang merupakan salah satu varian baja ringan yang berbentuk seperti lembaran bergelombang dengan fungsi utama sebagai pelapis lantai beton. Bondek terbuat dari baja ringan yang telah dilapisi lapisan galvanis sehingga tidak mudah berkarat.

5. Reng


Kemudian ada baja ringan jenis reng yang berbentuk seperti trapezium. Biasanya reng digunakan pada rangka atap untuk menyangkutkan genteng agar tidak tergelincir.

6. Kanal C


Terakhir ada Kanal C yang merupakan salah satu varian baja ringan. Dinamakan demikian karena bentuk dari varian ini menyerupai huruf “C”. Kanal C sering dimanfaatkan untuk kebutuhan rangka atap, dinding, dan sebagainya.

Jenis Baja Ringan Apa yang Cocok untuk Pintu?


Pintu harus terbuat dari material baja ringan yang kokoh agar bisa menahan benturan hingga aksi pembobolan. Bahan baja ringan yang cocok untuk pintu tentu baja ringan yang tebal sebagai rangka, dan tahan korosi.

Terdapat 2 jenis baja ringan yang cocok untuk dijadikan pintu yaitu kanal C dan hollow. Kanal C memiliki ketebalan yang cukup sebagai rangka pintu. Jenis ini cocok untuk jenis pintu yang berukuran besar seperti pintu garasi, hingga gudang.

Kemudian hollow juga cocok untuk dijadikan rangka pintu karena bahannya yang tebal dan kuat. Ukuran hollow yang kecil juga cocok sebagai aksesoris pintu baja ringan. Bahan hollow cocok untuk pintu yang lebih sederhana seperti pintu kamar mandi atau kamar tidur.

Untuk pelapis rangka pintu baja ringan, Anda bisa memanfaatkan bondek atau spandek sehingga tampilan pintu akan terlihat lebih estetis.

Pakai Pintu Baja Fortress Type Legion Harga Murah Kualitas Kokoh

pintu baja fortress legion 80.02
pintu baja fortress legion 80.02
Pintu bahan baja ringan memang alternatif yang menarik sebagai pilihan pintu dengan harga yang ekonomis. Namun perlu Anda tau bahwa baja ringan dirancang bukan untuk material pembuat pintu sehingga ketahananya kurang mampu menahan berbagai bentuk ancaman seperti pembobolan.

Tampilan pintu bahan baja ringan juga tidak terlalu estetis sehingga membuat ruangan terlihat kurang menarik. Untuk mengatasi masalah ini, Anda bisa coba untuk menggunakan pintu baja merk Fortress type Legion.

Fortress merupakan produsen pintu baja yang telah lebih dari 20 tahun memproduksi dan mendistribusikan pintu baja di Indonesia.

Fortress memiliki beberapa series salah satunya yang paling murah adalah series economic. Series economic memiliki beberapa type pintu seperti legion, urban dan armor.

Diantara 3 type economic series tersebut, legion merupakan type yang paling laris. Legion memiliki tampilan motif urat kayu gelap dan putih yang tampak mewah dan elegan.

Pilihan ukiran pada type legion juga bervariasi sehingga bisa Anda sesuaikan dengan keinginan. Dengan lebar pintu 80 cm, tinggi 200 cm, tebal 4 cm, pintu ini cocok untuk desain rumah yang minimalis.

Hubungi customer care kami melalui tombol WhatsApp dibawah untuk mendapatkan detail informasi seperti katalog, harga, ukuran, hingga model pintu nya. Dapatkan promo tambahan dari kami untuk memperoleh keuntungan yang maksimal.

Blog Post Lainnya
FORTRESS
Perusahaan penyedia pintu baja terbaik dan nomor 1 di Indonesia dengan sistem keamanan lengkap untuk melindungi keluarga Indonesia
Alamat
Jl. Raya Binong No.99, Kec. Curug, Kabupaten Tangerang, Banten 15810
+6281233888861
info@pintubajafortress.com
Social Media
@2025 pintubajafortress.com Inc.